5 Cara Terbukti Untuk Menghasilkan Uang dari Google

Cara Untuk menghasilkan uang dari google ? Yang kita tau kan ada Google adsense, ternyata bukan hanya itu saja loh ya.

Saya pernah menjelaskan belasan cara untuk menghasilkan Uang dari Internet, dan kali ini, saya khususkan untuk memberikan ilmu yang sedikit ini untuk mengupas tentang Google.


Cara Menghasilkan Uang dari Google

Google adalah mesin Raksasa pencarian, SEMUA orang yang mengenal internet, pastilah mengenal google. 
Google ternyata membuka lowongan pekerjaan bagi seluruh orang di Dunia, tak terbatas pada laki laki dan perempuan, semuanya bisa menghasilkan uang dari Google. Lalu Bagaimana caranya ?

Cara menghasilkan uang dari google
Gambar cuma Pemanis

1. Google Adsense Youtube


Ini adalah cara yang paling populer saat ini. Ribuan orang indonesia sudah menjadi youtuber, baik yang pemula dan tingkat master. baik yang terkenal hingga masuk Tv, maupun yang tak terdeteksi media.

Bahkan komedian sekelas 'Raditya dika', dan pesulap 'Deddy Corbuzier' sudah lama memulai Channel Youtubenya sendiri. dan bahkan anak presiden sendiri adalah Youtuber Lho!

Jadi Caranya adalah dengan membuat akun youtube, dan membuat video yang bisa mendatangkan banyak pengunjung. tetapi ingat, ada larangan yang membuat kita tidak akan diterima bekerja sebagai mitra adsense youtube, seperti video 18+, video tentang judi, video yang mempunyai hak cipta seperti film dan lagu.

Akhir-akhir ini sedikit menyulitkan untuk menjadi youtuber, karena sudah ada peraturan yang mengharuskan kita untuk mendapatkan 4.000 watch time (waktu menonton) dan 1.000 Subscriber, tetapi teman teman jangan menyerah.

'Usaha tidak menghianati hasil', begitulah yang harus kita yakini, jika terus berusaha, maka hasilnyapun akan luar biasa .

2. Google Adsense Content


Nah, kalau ini adalah menghasilkan uang dengan menulis konten atau artikel di Blog. Saya melakukan cara nomor dua ini, dan Alhamdulillah sudah menghasilkan.

Menjadi blogger mempunyai banyak saingan, tidak kalah dengan saingan taksi Online, kita harus selalu cepat, serta tanggap dan mampu menyingkirkan saingan di mesin pencarian.

Caranya adalah kita harus mempunyai sebuah blog, kita bisa membuatnya di 'blogspot.com' ataupun 'wordpress.com' secara gratis. Setelah itu, baru kita mulai menulis artikel dengan sebaik mungkin dan menurut pengetahuan kita.

Jujur saja, youtube lebih mudah menurut saya ketimbang blogger. Kita bisa membuat video sesuka kita ketika sudah menjadi Youtuber sukses, dan mendatangkan banyak pengunjung.
tetapi ketika sudah menjadi blogger sukses, kita tak bisa menulis sesuka kita. memang bisa, tetapi tak akan menghasilkan banyak pengunjung.

3. Admob





Admob adalah salah satu perusahaan yang dinaungi google, seperti di atas, Admob juga menghasilkan uang, tetapi untuk para 'pembuat aplikasi' di Android. 

Ketika kita sudah bisa membuat aplikasi kita sendiri dan di download banyak orang, disitulah kita bisa memanfaatkannya sebagai ladang uang.

Jujur, membuat aplikasi memang sangat susah dan membutuhkan ilmu khusus. tetapi ketika sobat telah mampu menghasilkan satu aplikasi yang mendatangkan puluhan ribu download, uang yang akan didapat lebih banyak dari blog yang sukses sekalipun.

4. Bekerja langsung di Perusahaan Google


Google memang tak membuka lowongan pekerjaan untuk orang indonesia, dan kantornya pun tidak ada di Indonesia.

Tetapi kalau kita memang ingin bekerja di google, pergi saja ke jepang atau singapure untuk melamar pekerjaan di google, gajinya per bulan sekitar $100.000 atau sekitar 1 Miliar rupiah per bulan.

Mereka membutuhkan seorang 'Programmer' atau orang yang ahli di bidang program komputer dan 'Software developer' ( pembuat dan peracang perangkat lunak komputer). 

Kalau punya keahlian yang mantap dalam satu hal , memang sangat mudah menghasilkan miliaran rupiah ya!

Baca juga : Cara menghasilkan uang tanpa modal

5. Google Opinion Reward


Google opinion reeward adalah sebuah survey dari google yang jika dijawab mendapatkan uang.

Tetapi sayangnya, Google opinion reward tidak tersedia untuk negara indonesia, banyak teman teman di luar negeri yang mendapatkan uang (walaupun tidak banyak) dari survey ini.

Aplikasi ini digunakan google untuk menambah wawasan serta mengukur seberapa hebat google berkembang dan menyajikan hal hal yang bermanfaat.

Kesimpulan

Pekerjaan selalu ada dimana saja, jika kita ahli setidaknya dalam satu hal di dunia ini, maka hal tersebut bisa membuat kita hidup senang dan bahagia. Penyanyi,penulis,aktor, dll. itu mendapatkan uang karena mereka ahli dengan pekerjaan mereka.
Kalau teman teman masih ingin mendapatkan pekerjaan dari google ( adsense) , jangan menyerah, walaupun saingan di dunia maya ini sangatlah banyak, jutaan, bahkan puluhan Juta.
SEMANGAT! mari mendoakan Semoga kita sukses bersama sama. Amin!

1 Komentar untuk "5 Cara Terbukti Untuk Menghasilkan Uang dari Google"

Komentar Haruslah Sopan dan berhubungan dengan artikel, Seperti seputar pertanyaan dan curahan hati kalian juga boleh.
Admin akan menghapus link aktif dalam bentuk apaapun

Iklan Atas Artikel (Petak)

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2 (NewEceran)

Iklan Bawah Artikel (New Eceran)