7 Sifat Rock Lee yang Patut di Contoh

Menonton Anime memang sudah merupakan hobi bahkan  Kebiasaan bagi sebagian masyarakat dunia, ntah itu karena mereka terlalu menyukai negara jepang atau hanya sekedar menyukai Cerita yang disajikan Anime tersebut, tetapi, menonton Sesuatu tanpa bisa mendapat manfaat itu sama saja dengan sesuatu yang kosong menurut Admin. Nah, Maka dari itu, Post 7 Sifat Rock lee yang patut di contoh ini ,akan membuat Tontonan anime Naruto mu tidak terasa kosong Lagi.


Oke, ini dia 7 Sifat Rock Lee yang patut di Contoh

1. Memegang Janji

Ingat gaya janji maito guy? yang sering disebut Rock lee sebagai janji pose nice guy ? , yang mengacungkan jempol sambil senyum dengan gigi mengkilap? . Ya, itu adalah pose janji setia yang diucapkan guy dan Rock Lee, janji yang tidak boleh dilanggar, Ntah apa yang membuat pose itu begitu sakral, tapi begitulah memang harusnya seorang pria, tak pernah menarik janjinya.

2. Berusaha Keras

Rock Lee hanyalah seorang Ninja tolol dikalangan ninja lain, Kenapa? Karena Rock Lee cuma bisa mengandalkan taijutsu dalam bertarung alias tak punya bakat Ninjutsu, tetapi ia tidak pernah menyerah dengan keadaan, Bahkan berusaha keras dan mempunyai impian untuk menjadi Ninja terkuat hanya dengan taijutsu.

3. Menghormati Guru

Apapun yang dilakukan Guy, guru Rock lee, selalu mendapat perhatian lebih disisi Rock lee, dari mulai taruhan dengan Kakashi atau memakai pakaian yang sama dengan gurunya, well, walaupun berlebihan , tetapi tetap saja, Rock Lee itu Ninja yang menghormati Guru Guy Lebih dari siapapun

4. Pantang Menyerah

 Sifat Rock Lee yang ini, memang hampir sama dengan poin yang kedua, bedanya ialah, kalau kebanyakan orang yang semangat di awal, kemudian patah semangat di tengah , tetapi Rock Lee adalah ninja yang terus Semangat dari awal hingga akhir yang disebut dengan tekad Api Konoha, yaitu pantang menyerah

5. Semangat

 Ingat perkataan 'Semangat Masa Muda' ? , ini adalah salah satu ajaran Guy, semangat berapi api untuk tidak menyerah pada Keadaan

6. Tak menganggap Remeh Musuh

 Musuh yang datang tidak selalu kuat, tetapi Rock Lee selalu tidak menganggap Remeh musuhnya, inilah hal yang ia pelajari dari shino 'Selemah apapun  musuhku, aku tidak akan pernah meremehkannya'

7. Kocak

Tingkah kocaknya dalam menangis dan memeluk guru guy , bercanda dengan Naruto dan Sakura, atau  menjahili kiba dan ino, memang merupakan bagian menarik dalam film naruto, Mengajarkan kita,  tidak semua hal di dunia harus kita anggap terlalu serius.

Mungkin ada yang beranggapan , Aneh, kok Rock lee dijadikan contoh hidup, Bukan contoh hidup, tetapi mengasah fikiran kita, kita tidak ingin waktu kita terbuang dengan sia sia, semua hal di dunia ini mempengaruhi kita, termasuk juga Film dan Anime, tetapi admin berharap yang mempengaruhi kita adalah sisi Positifnya, bukan yang negatif.
Oke, terimakasih sudah berkunjung ke post 7 Sifat Rock Lee yang patut di Contoh

Belum ada Komentar untuk "7 Sifat Rock Lee yang Patut di Contoh"

Posting Komentar

Komentar Haruslah Sopan dan berhubungan dengan artikel, Seperti seputar pertanyaan dan curahan hati kalian juga boleh.
Admin akan menghapus link aktif dalam bentuk apaapun

Iklan Atas Artikel (Petak)

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2 (NewEceran)

Iklan Bawah Artikel (New Eceran)